Translate

Jumat, 24 Juli 2015

MENYANGKAL YESUS

Renungan bagi yang meninggalkan Yesus karna dunia ini (cinta atau jabatan)
Kau pernah memujiNya dengan mulutmu
Kau pernah menyayikan pujian utk keagunganNya dengan suaramu
Kau pernah berbicara kepadaNya melalui doa-doamu
Kau pernah menangis dan bercerita kepadaNya akan masalah hidupmu
Kau pernah berlutut menyembahNya dengan kakimu
Kau pernah menari dan menari karna merasakan kasihNya
Kau pernah tertawa ketika Dia senantiasa menjagamu
Kau pernah bangga mengakui Dia Allahmu dan Juruselamatmu
Kau pernah melangkahkan kakimu di Gereja utk bertemu denganNya dalam persekutuan bersama.
Kau pernah menangis karna mengingat penderitaan yang dialamiNya ketika mati dikayu salib demi dosamu
Kau pernah beli baju baru karna sukacita merayakan kelahiranNya
Kau pernah memakai baju hitam karna berduka akan dosamu tp Dia telah menebusmu.
Kau dulu mengenalNya begitu jelas, dan dekat denganNya.
Masih ingat lagu-lagu pujian rohani yg pernah kamu nyanyikan?? T_T
Tapi kini...
Dengan mulutmu, kau telah menyangkal Dia
Dengan mulutmu, kau tidak lagi mengakui keberadaanNya
Dengan mulutmu, kau mengabaikan pekerjaanNya selama ini
Dengan mulutmu, kau melepaskan keTuhananNya
Dengan mulutmu, kau tidak lagi menganggap Dia
Dengan mulutmu, kau telah membuangNya
Dengan mulutmu, kau telah melupakanNya dengan sempurna
Dan dengan bahasa tubuhmu, kau dengan yakin menduakan Dia dari dunia ini..
Kau...
Paling mengerti alasan meninggalkan Dia..
Dunia ini mungkin sudah hal utama bagimu sekarang.
Lupakah kau,
Berapa banyak berkat yang diberikan kepadamu selama ini?
Lupakah kau,
Apa yang telah dilakukanNya utk menebusmu dari dosamu?
Lupakah kau,
Kalau kau tidak berkuasa melepaskan dirimu sendiri dari hukuman dosa?
Lupakah kau,
Darah yang menetes itu adalah penebusan untukmu?
Lupakah kau,
Dia lahir ke dunia ini utk tujuan apa?
Lupakah kau,
Dia melakukan semua itu karna mengasihimu?

Berapa harga dunia ini sehingga kamu mampu membuangNya dan menggantikan posisiNya?
Berapa cinta yang kamu dapat dari kekasihmu sampai kamu melepaskan besarnya cinta Yesus kepadamu?
Kau...
Bila masih ada kesempatan dan Tuhan berkenan kepadamu,
Kembalilah!!! Kepada imanmu yang dulu..
Dunia hanya sementara,
Cinta juga sementara,
Suami/istri hanya sementara,
Kemana kah kamu kelak ketika kamu telah berakhir dari dunia ini?
Iman percaya lah yang dapat menyelamatkanmu.
Perbuatanmu tidak akan mempengaruhi apapun kepada hukuman kekekalan dosamu..
Salam
Sentauri Panjaitan
‪#‎mohondishare‬
LineId: senta1601

Senin, 13 Juli 2015

Tutur Kata - ala Senta

Taukah Anda tutur kata sangat mempengaruhi hubungan yang baik?
Saya gadis batak, yang konon tutur bahasanya rapi dan sopan.
nah,, kalau "katanya" orang batak itu kasar, bagi saya justru terbalik. karna tutur kata orang batak sebenarnya sangat sopan..
terlihat kasar, mungkin karna "nada" suara yang sangat kuat. maklum! orang batak hidup dipegunungan, dan juga suka hidup bermasyarakat.
Hidup dipegunungan, "mungkin" perlu berteriak supaya penghuni lain bisa mendengar. hehehehe
I don't know lah kenapa bs terdengar kuat dan kasar, karna ketemu sama orang batak, ya begituuu...
dan ketika saya pulang ke kampung halaman saya, senang mendengar orang batak berbicara, walaupun terkesan dgn nada kuat bagi orang kota atau suku lain.
tapi bagi saya, itu adalah ciri khasnya..
Tutur kata bahasa "yang saya tau"

1. Mangalusi Natua-tua = jawab orang tua/ yg lebih tua
Kalau orang tua kami dulu memanggil kami, kami suka menjawab: "Aha = apa? or Ou = iya" aja.
Kesalahan pertama/koreksi: kata Bapakku, tidak sopan menjawab seperti itu.
Jawaban yang baik adalah "Ou Bapa = iya Bapak?"
dan coba perbandingkan kekasaran dari dua jawaban itu?
jawaban pertama memang terkesan sangat kasar kalau menjawab orangtua/ orang yang lebih tua dari kita.
nah kalau orang tua/ yg lebih tua memanggil kita,
jawablah: Iya Pak, Iya Bu, Iya Om, Iya Bang, Iya kak? atau iya dek?
karna kesannya lebih sopan, bukan hanya jawaban : YA saja

2. Pemakaian kata "Ho = Kau atau Hamu = Kamu"
dalam bahasa batak toba, seorang mertua tidak bisa memanggil menantunya dengan panggilan "Ho", panggilannya adalah "Hamu = Kamu"
Panggilan Ho biasanya terkesan lebih kasar. makanya jangan heran kalau pembicaraan dengan kata-kata "kau" sangat kasar kedengarannya. dan itulah bahasa anak Medan. *soriii itu bukan bahasa orang batak. :D
mulai lah berbicara dalam bahasa Indonesia dengan panggilan "kamu" bahkan didalam chatingan sekalipun biasanya kanlah dengan kata "kamu" atau singkatannya "km" bukan "kau" atau "ko".
Pertengkaran akan lebih sedikit berkurang, jika dalam perselisihan kita memakai kata "kamu".
saya memang terkesan jarang memakai kata-kata "kau", didalam chatingan atau komenan. kecuali kalo darah batak saya keluar *marah, maka saya akan mengKAUkan seseorang #masih tetap dgn catatan: seseorang yang dibawah umurku.
jika saya sedang berbicara dengan seseorang pakai bahasa "kau" biasanya nada saya agak dihaluskan. hahhaa biar gak terkesan kasar sekali.
memang harus saya akui, pemakaian kata "kamu" dikota Medan ini masih canggung. kadang sayang ingin memakai kata "kamu" tapi situasi tidak mendukung., jadi deh "kau" bahasa sehari-hari anak Medan.
pemakaian kata "kau" lebih sering digunakan dalam bahasa pergaulan dengan teman-teman dekat atau seseorang yang dibawah umur kita *itu juga kalau dia sudah dekat sama kita.

3. Bila bertemu orang baru
Jika kamu berkenalan dengan seseorang, dan belum tau usia beliau, orang batak selalu diajarkan untuk menghormati terlebih dahulu yang dikenalnya. gak heran kita sering memang "abang/kakak" sama orang baru, padahal setelah kenalan kita tahu kalau umurnya jauh dibawah kita.
apalagi dengan wajah-wajah yang gak mau tua seperti saya. wkwkkwkwkk *mau muntah? silahkan!!
percaya aja jika orang lain aku panggil abg/kakak, walau ujung2nya setelah mereka bertanya usiaku, mereka malu sendiri. hehehehe
nahh suku batak, biasanya juga langsung memanggil "ito" jika yang kenalan laki-laki dan perempuan.
kenapa begitu? karna panggilan ito tidak memandang usia siapa yang lebih tua...

 4. Tutur kata dalam kalimat
Jika yang lebih tua, panggillah dia "Abang atau Kakak"
Nah, yang sering kita lupakan adalah, sering kita mengikut sertakan "kau atau kamu" dalam memanggil orang yang lebih tua dari kita.
Misal: "Buku ini punyamu kak?"
nahh kalimat ini tidak sopan bagi orang batak *ajaran yg saya dengar.
yang benar "Buku ini punya kakak?"
kenapa begitu? karna menurut ajaran yg saya dengar, kalau ada penggunaan kata "mu, kau, atau kamu" dalam satu kalimat, itu sama saja kita tidak mengakui panggilan "kakak/abang/adek/tulang/amang bao/ Om atau panggilan lainnya" dalam kalimat itu.
yang artinya kita sedang meng"kau"kan orang itu..
hilangkan kata-kata itu didalam kalimatmu jika sedang berbicara dengan sebutan orang lain.
atau contoh lagi: "Awas kau ya dek" ubahlah menjadi "awas adek ya"
yakinlahhh orang batak sebenarnya sangat sopan jika berbicara dalam jalurnya. :D :D


http://batak.web.id/wp-content/uploads/2012/09/Batak-Web-ID-Logo-facebook-Batak-twitter-Batak-Forum-Batak-Angkola-Karo-Mandailing-Pakpak-Simalungun-Toba.jpg


   

Jumat, 03 Juli 2015

Selamat Ulang Tahun Dek Sica Nadapdap

03 Juli 2015

dulu tidak pernah melihat tanggal ini bagian dari tanggal yang istimewa,
tapi bagi seseorang, tanggal ini sangat istimewa. karna setiap tanggal ini, pasti ada kata-kata syukur yang dia ucapkan kepada sang Khalik, dan juga evaluasi untuk apa yg terjadi didalam hidupnya.
pernah menulis tentang dia,
tapi berhubung hari ini hari istimewanya, saya ingin menulis tentang dia lagi.
sembari memenuhi blog ini, karna bulan Juni belum ada tulisanku. :D

hei kamu,,,
pasti ada air mata yang menetes hari ini kan? ntah itu tengah malam tadi, atau pagi hari ini, air mata pasti jatuh.
ntah itu karna kesedihan atau kebahagiaan, air mata menjadi hadiah diawal hari ini kan? :p :p
*akkhhhh terkesan mengungkit kesedihan ya

kamu tau istimewanya seorang wanita?
"karna dengan airmatanya, dia tetap bisa berdiri melawan kepahitan dunia ini.
"karna dengan airmatanya, dia tetap bersyukur kepada Tuhan sekalipun ada sakit yg menghantam hatinya.
"karna dengan airmatanya, dia bisa tetap bertahan, ketika dia harus kehilangan sesuatu yg dicintainya.
"karna dengan airmatanya, aku tetap bisa ngerjain dan bully dia karna itulah caraku menghiburnya.

seberapa spesial dia?
spesialnya seseorang tidak akan pernah bisa diukur dengan apa yang ada didunia ini, *termasuk kamu
karna apa?
Tuhan menciptakan seseorang itu dengan kelebihan dan keunikannya sendiri.
kamu spesial di mataNya, sang Penciptamu,
dan kamu indah bagi kedua orangtuamu,
dan kamu istimewa buat adek2mu,
dan kamu tak akan tergantikan oleh siapapun bagi sahabat-sahabatmu,
dimana bisa menemukan wanita sepertimu?
itu ada dirumahmu, dimana kamu dilahirkan dan dibesarkan dengan kasih sayang.

kuatkah dia?
dia tidak kuat, sungguh cengeng dan sangat lemah...
karna alasan itulah, hari ke hari dia selalu membutuhkan Tuhan dalam hidupnya, yang akan memberi kekuatan baginya dan memberi kemampuan baginya untuk menjadi berkat bagi orang disekitarnya.
dia memerlukan Tuhan setiap saat, yang akan memakaimu menjadi luar biasa didalam rencanaNya.
tiada seorang pun didunia ini bisa kuat tanpa mengandalkan Tuhan dalam hidupnya.
dan kamu wanita, telah mengerjakan itu...
tetaplah menjadi pribadi yang bersandar terus kepada Tuhan, dan mengandalkan Dia dalam hari-harimu ke depan.

Pernahkah dia terjatuh dan merasa gagal?
pastinya setiap orang pernah merasakannya, merasa tidak berdaya dan tiada guna.
dia juga pernah merasakan hal yang sama, mendengar dia menangis tersedu-sedu dan berkata: kenapa aku harus gagal? she say: "kak sen, aku gagal. aku harus gimana"
dan aku pun mendadak terdiam, ilmu menghiburkan langsung hilang..
karna aku tau, kata-kata penghiburan tidak akan terlalu berguna baginya saat itu. aku hanya bisa bilang: "dek.. rencana Tuhan yg indah itu tetap berlaku kok sampai kapan pun dan untuk siapapun" kurang lebih hanya bisa berkata itu kepadanya.
dan waktunya membuktikan, dia kembali menjadi pemenang. karna akhirnya dia bisa tersenyum dan selalu berkata: "aku percaya kepada Tuhanku"

seberapa hebat dia?
dia hebat karna memiliki hati yang begitu baik dan polos, juga apa adanya..
saya tidak melihat kehebatan orang dari apa yang melekat ditubuh seseorang ataupun apa yg pekerjaan dia, dimana dia kuliah dan bla bla... saya tidak melihat dari kacamata dunia.
tapi saya melihat dari bulatan kecil yang ada dimataku dan sentuhan lembuh dihatiku *eaaaaakkk :D
yapp aku melihat dengan hatiku.
aku pernah berbicara "secret" dengan hohas about something, dan bilang solusi gini: kak.. coba tanya Yesica, soalnya dia orangnya fair ajaaa"
cieehh ciehh dapat pujian dari Tulangnya (malaikat kita)
dan aku sangat menyetujui itu....
karna wanita ini bisa sumber kekuatan seseorang. #aku sih berharap lebay dalam menulis ini. :D :D

heii.. berapa tetes air mata yang sudah jatuh?
belum sah rasanya kalo aku belum menambah tetesan air mata itu.. uhkk

CINTA
aku melihatnya seorang wanita luar biasa, yang mau memperjuangkan cintanya dengan hebat!
kamu tahu, dunia melihat itu suatu kebodohan..
apa kata orang? "hellloww jangan terlalu bodoh jadi wanita, dan bla bla"
pertanyaannya, "nahh.. apa yang bisa seseorang begitu berjuang untuk orang lain? jawabannya: Cinta Kasih
Rohaninya, apa yang bisa membuat Tuhan Yesus datang kedunia, mati, disalibkan dan dibangkitkan kembali? Jawabannya CINTA KASIH
bukankah dunia memandang pengorbanan Yesus adalah hal kebodohan?
tapi "yang bodoh" yg dipandang dunia itu, karnaNya lah kita bisa selamat.
berbanggalah kalo kamu bisa mengorbankan hatimu, egomu, dirimu sendiri demi orang yang kamu sayangi dan cintai. sekalipun kasih itu tidak selamanya berbalas dengan kasih sayang, tapi bersyukurlah, karna kamu mampu melakukannya dengan baik.

Hei Yesica Nadapdap..
aku selalu bersyukur kepada Tuhan karna bisa mengenalmu dengan baik, dekat denganmu, berbagi kehidupan denganmu, mau menangis dengan kakak, mau berbagi beban sama kakak,
bersyukur karna melihatmu, aku bisa melihat karya Tuhan yang sudah membentukmu sangat sempurna.
walau usia masih muda, sudah sangat dewasa dalam menghadapi hidup.

Aku pun tidak berkata kamu manusia sempurna, karna kesempurnaan hanya milik Tuhan saja.
aku gak memiliki keberanian untuk berlebay ria, nanti Tuhan marah samaku. hehhehe
karna memang hidup selalu penuh perjuangan, pembentukan karakter, yang akan membuat kita semakin serupa dengan Kristus...
selamat menikmati setiap polesan yang Tuhan izinkan terjadi dalam hidupmu, yang akan menjadikanmu menjadi Bejana Yang Berharga dan Mulia di hadapan Tuhan kita.
kadang harus menahan sakit ketika polesan itu datang, ketika bentukan itu menyapa kehidupan kita.
kadang air mata pun tak cukup untuk menandakan rasa sakit yang kita rasa,
tapi yakinlah, tujuan semua itu hanya satu: kamu menjadi pribadi yang semakin serupa dengan Allah.

Bersabarlah!
adalah kata yang tidak hentinya kakak sampaikan untukmu ketika pergumulan hidup menghampiri.
kenapa sering berkata itu?
kalau aku menasehati dan berkotbah, ku pikir: kamu pasti sudah tahu yg aku pikirkan.
"bahwa Rencana Tuhan itu indah, baik, dan damai sejahtera"
tak perlu lagi kakakmu mengkotbahi itu. makanya hanya bisa berkata: bersabarlah
bersabarlah ketika hatimu diuji, ketika imanmu diuji, ketika kepercayaanmu diuji (belajar dari Ayub).

So.. adekku yg manis tapi tidak cantik.. (hahhahaha) *sesuai yg km BBM semalam, kamu tidak cantik
Selamat ulang tahun lah untukmu ya dek
Selamat menikmati usia yang baru
Selamat bertambah usia
Selamat menikmati hari-hari yang baru *masih tetap dengan Allah
Selamat berjuang di usia baru
Selamat berperang dengan tantangan-tantangan baru
Selamat berbahagia dengan rencana2 Tuhan
Selamat melihat karya Tuhan di hari2mu kelak
Selamat menanti rencana baik dari Tuhan
Selamat telah kena bully dariku terus-terusan

hihihihii



Yesica Nadapdap


 Pelukkk pelukkkkk